PENGUMUMAN KELULUSAN SMPN 250 TAHUN 2018 BISA DILIHAT DI http://un.smpn250jkt.absis.id/

09 Oktober, 2009

Sejarah SMPN 250

SMP Negeri 250 Jakarta terletak pada jalan KHM. Naim III Kelurahan Cipete Utara Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Sekolah ini berdiri pada Tanggal 12 Juni 1986. Pada Tanggal 22 Desember 1987 dikeluarkan Surat Keptusan SK dari Departemen P& K, SMP Baru menjadi SMPN 250 Jakarta.
Berdasarkan Keputusan Badan Akreditasi Sekolah Pendidikan Dasar Propvinsi DKI Jakarta tanggal 28 Desember 2004, Ketua Badan Akreditasi Sekolah Pendidikan Dasar Provinsi DKI Jakarta menetapkan SMP Negeri 250 Jakarta dengan NSS : 201016306246, NIS : 200010 memperoleh akreditasi dengan peringkat Akreditasi B (Baik).


Kondisi saat ini
Rombongan belajar 21 kelas yang terdiri dari 2 shift, Pagi dan Sore. Dengan kapasitas 1 kelas sejumlah 40 siswa. Bangunan sekolah adalah milik sendiri dengan luas bangunan L : 2,232 P : 2,859. Perjalanan atau perubahan sekolah SMP Baru menjadi SMPN 250 Jakarta dengan keanggotan rayon 22 sekolah.



Nama-nama Kepala Sekolah

Yang pernah Memimpin SMP Negeri 250 Jakarta
1. Ny. Udiarti : Juli 1986 s.d. Agustus 1992
2. Nasa'i Bakar : 02 September 1992 s.d. 01 September 1998
3. Drs. H. Agus Bambang : Oktober 1998 s.d. Desember 2000
4. Dra. Fauziah : Januari 2001 s.d. Desember 2003
5. Drs. Nasruddin, M.Pd : Januari s.d. Pebruari 2004
6. Drs. Mochammad Imam : Maret 2004 s.d. Maret 2008
7. Drs. Muhammad Syuhairi : April 2009 s.d. SEKARANG